Salah satu permasalahan yang sering dihadapi saat install ulang PC atau Laptop adalah keharusan menginstall ulang juga driver sesuai hardware yang terpasang. Karena kadang CD driver bawaan dari PC atau Laptop sering hilang atau lupa tersimpan dimana. Bagi anda yang punya koneksi internet yang cepat mungkin hal ini tidak begitu bermasalah, karena bisa langsung mencari driver di Internet. Tetapi bagi anda yang jauh dari koneksi internet yang bagus mau tidak mau harus mencari cd drivernya. Nah, pada posting kali ini saya ingin berbagi sebuah software yang dapat melakukan backup dan restore driver yang ada di PC atau Laptop kita. Software ini adalah Double Driver. Double Driver merupakan aplikasi Windows yang dapat digunakan untuk melihat daftar driver yang terinstall, melakukan backup dan restore, menyimpan detil informasi driver, dan juga mencetak daftar driver-driver yang terinstall. Software pintar ini merupakan karya dari Budy Setyawan Kusumah yang disebarkan secara gratis alias freeware.
Bila cd driver PC atau Laptop anda hilang maka sudah saatya anda menggunakan software ini untuk backup driver yang selanjutnya anda simpan di media lain sehingga suatu saat ketika anda harus menginstall windows, anda tidak kesulitan. Oke segera download Double Driver di sini.
Bila cd driver PC atau Laptop anda hilang maka sudah saatya anda menggunakan software ini untuk backup driver yang selanjutnya anda simpan di media lain sehingga suatu saat ketika anda harus menginstall windows, anda tidak kesulitan. Oke segera download Double Driver di sini.
2 komentar:
makasih atas tipsnya mas
tipsnya ok banget gan
Posting Komentar